PERBANDINGAN KUALITAS LULUSAN SEKOLAH ISLAM DAN SEKOLAH UMUM DI UNIVERSITAS PENDIDIKAN INDONESIA
Keywords:
Kualitas Lulusan, Sekolah Islam, Sekolah Umum, Universitas Pendidikan Indonesia, Pendidikan, PerbandinganAbstract
Penelitian ini membahas perbandingan kualitas lulusan dari sekolah Islam dan sekolah umum yang melanjutkan studi di Universitas Pendidikan Indonesia (UPI). Kualitas lulusan diukur berdasarkan prestasi akademik, kemampuan soft skill, serta partisipasi mereka dalam kegiatan organisasi dan masyarakat. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif kuantitatif dengan pengumpulan data melalui penyebaran kuesioner kepada mahasiswa yang merupakan lulusan dari kedua jenis sekolah tersebut. Hasil penelitian menunjukkan bahwa lulusan dari kedua jenis sekolah memiliki keunggulan yang berbeda. Lulusan sekolah Islam lebih menonjol dalam nilai-nilai moral dan aktivitas keagamaan, sedangkan lulusan sekolah umum unggul dalam pencapaian akademik dan kegiatan non-akademik. Temuan ini mengindikasikan pentingnya pengembangan program pendidikan yang menggabungkan kelebihan dari kedua jenis sekolah untuk mencetak lulusan yang lebih seimbang dan kompetitif di masa depan.
Downloads
Published
How to Cite
Issue
Section
License
Copyright (c) 2024 Aliya Mutiara Artadewi, Nisrina Nur Arifah Angga Riyana, Ratih Pitria Nurazizah, Rizal Nursyamsi, Pandu Hyangsewu

This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.