INDIVIDUALISME SEBAGAI TANTANGAN PENERAPAN PENDIDIKAN KARAKTER DALAM ISLAM
Keywords:
pendidikan karakter, individualisme, islamAbstract
Sistem pendidikan Indonesia dan stigma masyarakat yang mengedepankan hasil daripada proses telah menjadi topik yang banyak diperbincangkan. Dalam konteks ini, banyak siswa bahkan mahasiswa yang terbiasa dengan sistem pendidikan yang bersifat kompetitif dan berorientasi pada hasil akhir sehingga dapat mempengaruhi terbentuknya sifat individualisme pada diri siswa dalam penelitian ini adalah pendekatan kualitatif. Pendekatan kualitatif merupakan pendekatan yang memberikan hasil data berupa interpretasi melalui ucapan, tulisan, atau pun perilaku orang yang diamati. Pendekatan ini diharapkan dapat memberikan hasil yang mewakili suatu individu, kelompok, masyarakat, atau organisasi tertentu dalam suatu keadaan dengan melibatkan pengkajian dari sudut pandang yang utuh, komprehensif, dan holistik. Hasil dari pembahasan penelitian ini adalah Sifat individualisme yang semakin berkembang di kalangan siswa merupakan tantangan serius dalam pendidikan dan pembentukan karakter sosial. Individualisme yang berlebihan berpotensi menghambat kemampuan siswa untuk membangun hubungan harmonis, bekerja dalam tim, dan memahami perspektif orang lain. Hal ini sering kali disebabkan oleh paradigma pendidikan yang terlalu berorientasi pada hasil akademik dan kompetisi individu, serta pola pikir masyarakat yang menilai kesuksesan berdasarkan pencapaian material dan prestasi formal
Downloads
Published
How to Cite
Issue
Section
License
Copyright (c) 2024 Yuni Ulfah Budi Amanah

This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.