ANALISIS KETERAMPILAN SOSIAL SISWA KELAS 1 DI SDN 01 MENENDANG
Keywords:
Keterampilan sosial, Hubungan dengan teman sebaya, menjadi diri sendiri, kemampuan akademis, Kepatuhan, Perilaku AssertiveAbstract
Keterampilan sosial merupakan kemampuan untuk berinteraksi dengan orang lain dalam satu konteks sosial dengan suatu cara yang spesifik yang secara sosial dapat diterima atau dinilai dan menguntungkan orang lain. Dapat disimpulkan bahwa keterampilan sosial adalah keterampilan individu dalam mewujudkan jaringan interaktif dengan orang lain dan kemampuan menyelesaikan masalah, sehingga memperoleh aklimatisasi yang harmonis di lingkungan masyarakat. Menurut Caldarella (dalam Sri Rohartati, 2022) indikator pencapaian keterampilan sosial siswa yaitu (1) Hubungan dengan teman sebaya (Peer Relation), (2) menjadi diri sendiri, (3) kemampuan akademis, (4) kepatuhan, dan (5) perilaku assertive. Keterampilan sosial adalah sarana membangun hubungan positif melalui interaksi. Akibatnya, pengembangan keterampilan sosial siswa perlu dimasukkan ke dalam kegiatan pendidikan rutin untuk mendorong siswa. Pada penelitian ini saya menggunakan pendekatan kualitatif menurut Sugiyono (2022, hal. 9) metode penelitian kualitatif adalah metode penelitian yang berlandaskan pada filsafat postpositivisme, digunakan untuk meneliti pada kondisi obyek yang alamiah, (sebagai lawannya adalah eksperimen ) dimana penelitian adalah sebagai instrumen kunci, teknik pengumpulan data dilakukan secara triangulasi (gabungan), analisis data bersifat induktif dan hasil penelitian kualitatif lebih menekankan makna daripada generalisasi Setelah mengetahui total rata-rata persentase siswa dalam keterampilan sosial, Peneliti selanjutnya mencari hasil presentase untuk mengetahui apakah di SDN 01 Menendang para siswa kelas 1 memliki keterampilan sosial yang baik. Berdasarkan tabel 4.5 peneliti mendapatkan presentase indikator pertama 45%, indikator kedua 42,5%, indikator ketiga 67,5%, indikator keempat 61%, dan indikator kelima 60%. Jadi hasil data yang didapatkan peneliti tentang analisis keterampilan siswa di SDN 01 Menendang dengan jumlah rata-rata presentase dari setiap indikator maka peneliti dapat menyimpulkan bahwa keterampilan sosial siswa kelas 1 di SDN 01 Menendang termasuk dalam kriteria penilaian “B” yaitu “BAIK” dengan jumlah rata-rata per-indikator 55,2%.
Downloads
Published
How to Cite
Issue
Section
License
Copyright (c) 2024 Fikri Haikal Taufani

This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.