PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN DIGITAL BERBASIS MOTION GRAPHIC PADA MATERI SIKLUS HIDROLOGI DI KELAS V SDN SATAK 2 KEDIRI

Authors

  • Dyah Ratih Kartikasari Universitas Nusantara PGRI Kediri
  • Bagus Amirul Mukmin Universitas Nusantara PGRI Kediri
  • Frans Aditia Wiguna Universitas Nusantara PGRI Kediri

Keywords:

Development, Digital Media, Motion Graphics

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menghasilkan media pembelajaran digital berbasis motion graphic yang layak digunakan untuk membantu kegiatan pembelajaran pada mata pelajaran IPA materi siklus hidrologi. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode Research and development (R&D) dengan menggunakan model ADDIE. Subjek yang diambil pada penelitian ini adalah 22 peserta didik kelas V SD Negeri Satak 2 Kediri. Teknik pengumpulan data pada penelitian ini adalah dengan menggunakan angket. Hasil dari penelitian ini mendapatkan penilaian validitas menurut validator ahli media pada aspek tampilan desain layout, teks, gambar, animasi dan audio memperoleh nilai persentase 86% dengan kriteria “Sangat Valid”. Menurut validator ahli materi pada aspek kelayakan isi, kelayakan bahasa, dan kelayakan penyajian memperoleh nilai persentase 100% dengan kriteria “Sangat Valid”. Hasil ini didukung dari  respon peserta didik dengan memperoleh nilai persentase 100% yang merupakan kriteria “Sangat Praktis”, dan respon dari guru memperoleh nilai persentase 92% yang merupakan kriteria “Sangat Praktis”. Serta dibuktikan dengan hasil soal evaluasi dari peserta didik setelah menggunakan media pembelajaran digital berbasis motion graphic pada materi siklus hidrologi yaitu memperoleh presentase 86% dengan kriteria “Sangat Efektif”. Dengan demikian disimpulkan bahwa media pembelajaran digital berbasis motion graphic sangat valid, praktis dan efektif untuk digunakan dalam proses pembelajaran.

Downloads

Published

2024-06-14

How to Cite

Kartikasari, D. R., Mukmin, B. A., & Wiguna, F. A. (2024). PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN DIGITAL BERBASIS MOTION GRAPHIC PADA MATERI SIKLUS HIDROLOGI DI KELAS V SDN SATAK 2 KEDIRI. Cendikia: Jurnal Pendidikan Dan Pengajaran, 2(7), 1–13. Retrieved from https://jurnal.kolibi.org/index.php/cendikia/article/view/1809