PERBANDINGAN METODE LATIHAN DRILLING LEMPAR BOLA DAN DRILLING PUKULAN BERTAHAN TERHADAP HASIL PASSING BAWAH BOLAVOLI ATLET PUTRI KLUB BHARATA MUDA
Keywords:
Passing bawah bolavoli, Drilling lempar bola, drilling pukulan bertahanAbstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui 1) peningkatan hasil passing bawah bolavoli melalui metode drilling lempar bola, 2) peningkatan hasil passing bawah bolavoli melalui metode drilling pukulan bertahan, 3) perbedaan peningkatan hasil passing bawah bolavoli melalui metode drilling lempar bola dan drilling pukulan bertahan. Metode penelitian ini menggunakan metode eksperimen dengan penelitian menggunakan two groups “pre-test dan post test design. Subyek penelitian ini adalah atlet bolavoli putri Klub Bharata Muda sebanyak 30 diambil dengan teknik purposive sampling. Pengumpulan data dilakukan dengan melakukan tes keterampilan passing bawah individu ke dinding yang sudah ada targetnya dan dalam waktu 1 menit untuk setiap atlet. Analisa data dilakukan dengan menggunakan “uji t” dependent dan independent dengan taraf signifikan 0,5. Hasil penelitian: 1) latihan menggunakan metode drilling lempar bola, diperoleh t hitung 3,531 lebih besar dari t tabel 2,145, maka diartikan H0 ditolak dan H1 diterima, artinya terdapat peningkatan, 2) latihan menggunakan metode drilling pukulan bertahan diperoleh t hitung 8,625 lebih besar dari t tabel 2,145 maka H0 ditolak dan H1 diterima, artinya terdapat peningkatan yang signifikan, 3) membandingkan hasil tes akhir dari kedua metode latihan tersebut diperoleh hasil t hitung 5,721 lebih besar dari t tabel 2,048 artinya terdapat perbedaan signifikan metode drilling lempar bola dengan rata-rata 52,27 dan hasil latihan metode drilling pukulan bertahan dengan rata-rata 56.
Downloads
Published
How to Cite
Issue
Section
License
Copyright (c) 2024 Asyifa Dinda Sephia Sri Nur, Tirto Apriyanto , Mansur Jauhari

This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.